Mengapa harus Belajar bahasa Inggris?

Sebelum melanjutkan pembelajaran, Anda harus mengetahui alasan mengapa harus belajar bahasa Inggris. Sebab, jika Anda belajar terus menerus tanpa mengerti alasan utama Anda belajar, maka bisa jadi Anda akan mudah lupa begitu waktu berlalu. Dan itu tentu saja bukan hal yang bagus, selain rugi uang untuk belajar, juga waktu yang digunakan untuk belajar akan menjadi sia-sia, jika Anda harus memulai dari nol lagi. Mungkin dengan adanya beberapa alasan belajar bahasa Inggris di bawah ini, Anda akan menemukan apa sebenarnya alasan Anda untuk belajar bahasa Inggris sesungguhnya, selamat membaca.

Mengapa harus Belajar bahasa Inggris

Mengapa harus Belajar bahasa Inggris

Bahasa Inggris bahasa resmi

Untuk Anda ketahui bahwa bahasa Inggris itu digunakan secara resmi di 53 negara, dan digunakan sebagai bahasa native oleh sekitar 400 juta orang dari seluruh dunia, dan semakin bertambah dari waktu ke waktu. Selebihnya, bahasa Inggris juga digunakan sebagai bahasa dalam ilmu komputer, penelitian, diplomasi, demokrasi dan lain sebagainya. Tentunya, dengan menguasai bahasa Inggris secara baik dan benar, Anda akan memiliki kesempatan untuk bekerja pada perusahaan multinasional dan memungkinkan Anda untuk lebih mudah jika ingin traveling ke negara lainnya. Selain itu, jika Anda menonton televisi atau film luar negeri, Anda juga tak membutuhkan subtitles, jadi kegiatan menonton bisa lebih asyik.

BACA JUGA :   Tips Menghafal Kata Kata Bahasa Inggris Dengan Cepat

Kepentingan anak

Jika Anda menyekolahkan anak Anda di sekolah internasional sejak kecil, maka anak Anda akan terbiasa menggunakan bahasa Inggris di rumah. Jika Anda sendiri tidak dapat menggunakan bahasa Inggris, maka anak Anda akan canggung, dan lebih cenderung menggunakan bahasa Indonesia lagi. Di sini, bisa dilihat bahwa pembelajaran di sekolah internasional yang Anda bayar cukup mahal, akan menjadi sia-sia, karena tidak didukung oleh Anda sendiri sebagai orang tua. Lain halnya jika Anda mahir berbahasa Inggris juga, otomatis Anda bisa mengajak anak Anda mengobrol dalam bahasa Inggris di rumah dan sekolahnya, dan anak Anda pun akan semakin terbiasa dan semakin pintar dalam berbahasa Inggris. Sekian informasi tentang mengapa harus belajar bahasa Inggris? Semoga berkenan.